sygmainnovation.com7 Hal ini dapat Meningkatkan Karirmu Secara Drastis – Setiap orang pasti memiliki target untuk meningkatkan karirnya hingga jenjang tertentu, begitupun dengan sahabat bukan? Peningkatan karir ini sebenarnya dapat dilakukan melalui berbagai cara. Kebanyakan orang-orang hanya berfokus pada aktivitas-aktivitas yang tanpa mereka sadari, hanya berpengaruh sebanyak 10-20% terhadap peningkatan karir. Hal ini menimbulkan pertanyaan, sebenarnya hal apa sih yang harus kita soroti untuk meningkatkan karir kita?

Berikut Sygma Innovation menghadirkan beberapa tips yang dapat meningkatkan karir sahabat secara drastis.

 7 Hal ini dapat Meningkatkan Karirmu Secara Drastis.

1. Carilah Seorang Mentor
Untuk mencapai kesuksesan didalam karir kita, alangkah baiknya apabila kita memiliki acuan yang dapat dijadikan sebagai pembelajaran bagi kita sehingga kita tidak mengulang kesalahan yang telah mereka lakukan Acuan tersebut bisa kita sebut sebagai mentor. Dalam mencari dan menentukan siapa mentor mentor kita, janganlah selalu menganggap bahwa mentor adalah seseorang yang dapat mengajarkan dan membimbing kita secara langsung, karena terkadang situasi pekerjaan kita tidak memungkinkan kita untuk berinteraksi secara intens dengan mentor kita.

Carilah Mentor

Carilah Mentor

Pada era serba canggih dan serba praktis ini, mentorpun dapat kita jumpai dengan mudah. Kita dapat mencari tokoh yang dapat mengispirasi kita secara online, dimana kemudian kita dapat membaca biografinya, melihat dan mendengarkan kisah inspirasinya melalui video, menonton wawancaranya, dan lain sebagainya. Tips lainnya, janganlah terpaku hanya pada satu mentor saja. Memiliki 10 mentor sekaligus akan dapat membentuk perspektif unik, kreatif, dan menakjubkan yang dapat kita terapkan tidak hanya pada karir kita, tetapi juga bagi kehidupan kita.

2. Tingkatkan Kemampuan Berbahasa Asing
Tidak hanya meningkatkan gajimu sebanyak 10-15%, kemampuan berbahasa asing ternyata dapat membuat sahabat menemukan lebih banyak kesempatan luar biasa di dalam dunia kerja. Apalagi jika sahabat bekerja pada perusahaan multinasional dimana sahabat dapat menemukan berbagai orang dari berbagai belahan dunia, kemampuan berbahasa asing akan memberikan peluang yang sangat baik bagi sahabat.

Tingkatkan Kemampuan Bahasa Asing

Tingkatkan Kemampuan Bahasa Asing

Apabila sahabat merasa mempelajari bahasa asing menjadi sulit karena padatnya jam kerja, janganlah khawatir karena mempelajari bahasa asing dapat sahabat lakukan secara online. Sudah banyak kursus online berbahasa asing yang ditawarkan oleh berbagai lembaga dengan berbagai variasi waktu. Jadi, sesibuk apapun dan sepadat apapun jadwal sahabat, sahabat tetap dapat meningkatkan kemampuan berbahasa asing sahabat dengan baik.

3. Latih Kemampuan Public Speaking
Ketika Warren Buffett, seorang pembisnis sukses dari Amerika ditanya mengenai skill penting yang harus dipelajari, Warren Buffett kemudian menjawab “Tingkatkan kemampuan komunikasimu”. Kemampuan Public Speaking merupakan jangka panjang yang sangat wajib dimiliki untuk meningkatkan karir. Dengan kemampuan Public Speaking, sahabat dapat memperlihatkan seberapa besar kualitas yang dimiliki oleh sahabat.

Kemampuan Public Speaking

Kemampuan Public Speaking

Cara terbaik untuk meningkatkan skill public speaking adalah dengan meningkatkan jam terbang. Semakin sering skill ini digunakan dan dilatih secara langsung, tidak hanya secara teoritis saja, kemampuan ini akan dengan sendirinya terus meningkat.

4. Ikuti Kursus Online
Softskill ataupun hardskill dapat menjadi penunjang yang baik bagi masa depan karir sahabat, apalagi dengan semakin berkembangnya zaman yang menuntut kita untuk terus meningkatkan potensi diri agar dapat selalu mengikuti arus. Terbatasnya waktu dan ketersediaan skill yang ditawarkan oleh tempat kursus membuat kursus online dapat menjadi pertimbangan yang menarik bagi sahabat.

Ikuti Kursus Online

Ikuti Kursus Online

Mengikuti kursus online yang disediakan oleh berbagai lembaga di internet akan nemabah berbagai skill unik yang semakin membuat diri kita bernilai. Jangan hanya terpaku pada kursus online yang dikeluarkan secara resmi oleh lembaga-lembaga pelatihan, coba cari berbagai tutorial ataupun tips di sosial mediamu yang dapat menunjang karirmu menjadi lebih baik.

5. Berikan Perhatian dan Nilai Pada Jaringanmu Saat Ini
Ketika kebanyakan orang terpaku untuk memperbesar jaringan mereka, cobalah sahabat fokus untuk memperhatikan dahulu jaringan yang dimiliki saat ini. Sahabat akan kaget bahwa ternyata banyak manfaat yang dapat sahabat peroleh dengan memberikan nilai lebih pada jaringan terbaik yang sahabat miliki saat ini.
Memiliki jaringan yang luas juga bukanlah hal yang salah, akan tetapi ternyata perhatian yang lebih pada jaringan yang sahabat miliki bisa jadi adalah hal yang sebenarnya sahabat butuhkan untuk menunjang karir. Mungkin saja kan, jaringan atau network untuk menunjang karir sahabat berada hanya beberapa langkah dari jaringan yang kini sahabat miliki.

6. Pergilah ke Tempat-Tempat yang Membuatmu Nyaman

Travelling

Travelling

Bepergian ke tempat-tempat ataupun negara lain yang membuat sahabat nyaman, menghirup udara berbeda, serta jauh dari keramaian tempat biasa sahabat bekerja merupakan cara ampuh untuk melakukan renungan diri. Kenyamanan tersebut akan memberikan jawaban-jawaban ataupun cara pandang baru tentang pekerjaan sahabat, tentang apa yang sebenarnya ingin sahabat raih dalam hidup sahabat.

7. Manajemen Waktu yang Baik
Untuk melakukan keenam hal diatas, sebenarnya kunci utamanya ada di nomor terakhir, yaitu manajemen waktu yang baik. Setiap orang sebenarnya memiliki jatah waktu yang sama, yaitu 24 jam. Akan tetapi, optimalisasi jatah waktu tersebut didasarkan pada kemampuan setiap orang untuk membagi-bagi waktu dengan baik.

Manajemen Waktu

Manajemen Waktu

Cara yang baik untuk melakukan manajemen waktu adalah dengan belajar membagi prioritas dan urgensi dari kepentingan-kepentingan ataupun aktivitas kita sehari-hari.

Ketujuh hal tersebut mengajarkan kita untuk mencoba melihat kemudian memfokuskan diri pada hal kecil yang mungkin saja telah terabaikan oleh kita. Jadi, dari ketujuh hal diatas, hal manakah yang sudah sahabat lakukan?
Semoga artikel “7 Hal ini Dapat Meningkatkan Karirmu” dapat bermanfaat ya.

Hubungi admin disini... whatsapp

Pin It on Pinterest

Share This